Header Ads

ad728
  • BERITA TERKINI

    Pengukuhan dan Pembekalan Pengurus PC dan PAC LDII Kabupaten Tangerang

     

    Tangerang, 22 Februari 2025 Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPD LDII) Kabupaten Tangerang menggelar acara Pengukuhan dan Pembekalan Pengurus Pimpinan Cabang (PC) dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kabupaten Tangerang. Acara ini berlangsung di Gedung Serba Guna Pondok Pesantren Budi Mulia dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Kasubid Ormas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Tangerang, Bapak Iman Kurniawan, S.E.

     
    Dalam sambutannya, Bapak Iman Kurniawan menyampaikan apresiasi terhadap peran LDII di Kabupaten Tangerang. “Dengan besarnya potensi yang dimiliki LDII, ke depan LDII bisa menjadi organisasi yang besar dan berkontribusi signifikan untuk kemajuan Kabupaten Tangerang,” ujarnya. Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara organisasi masyarakat dan pemerintah dalam membangun daerah yang lebih maju dan harmonis.

    Ketua DPD LDII Kabupaten Tangerang, H. Dadan Mardiana, turut menyampaikan harapannya kepada para pengurus yang baru dikukuhkan. “Sinergi dalam kolaborasi antar pengurus dan stakeholder ormas di masing-masing tingkatan sangat dibutuhkan agar organisasi semakin maju dan mampu berkontribusi untuk kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya. Beliau juga menekankan pentingnya pembekalan kepada para pengurus agar dapat menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik.

    Acara pengukuhan ini diharapkan dapat semakin memperkuat peran LDII dalam membangun masyarakat yang berakhlak mulia serta memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan di Kabupaten Tangerang. Dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi, LDII optimis dapat menjadi bagian dari solusi dalam menghadapi berbagai tantangan sosial dan keagamaan di masyarakat.
    DPD LDII Kabupaten Tangerang

    Tidak ada komentar